Diberdayakan oleh Blogger.
Arsip News
Selasa, 27 November 2012
Industri Animasi Tumbuh Sangat Pesat
Menurut Armain, kemajuan teknologi komputer harus dimanfaatkan secara maksimal. Sudah banyak film-film animasi yang memanfaatkan kecanggilah spesial efek dari komputer. Bahkan film-film tersebut mampu meraih sukses di pasaran. Seperti film "Toy Story", "Finding Nemo", dan "Sherk". Kesuksesan tersebut menyeret pelaku industri animasi lainnya untuk lebih kreatif.
"Industri animasi sekarang memang sangat menggiurkan. Pemerintah pun mendorong para kreator Indonesia, agar bisa mensejajarkan diri dengan pelaku industri animasi lainnya di level internasional. Sejumlah program sudah dicanangkan dengan anggaran Rp 11 miliar. Itu bukti pemerintah sangat serius mendukung anak bangsa untuk berkreasi di bidang animasi-komik," ujar Armain saat jumpa pers pada Pekan Produk Kreatif Indonesia, di Epicentrum Walk, Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.
Sementara pada temu bisnis animasi di Pekan Produk Kreatif Indonesia, diangkat tema “Creating Local Animation Content for Global Consumption”. Salah satu pemateri, yakni Hiroshi Sasaki, Vice President of ANIPLEX Japan mengulas topik "Understanding of the Nature of Animation Content Industry".
Sasaki juga membahas beberapa poin penting yang berkaitan dengan strategi marketing merchandising, penerbitan, gaming, RBT, komik, boneka, stationey, fesyen yang secara tidak langsung merupakan pemberi keuntungan utama dalam suatu industri animasi.
Dalam temu bisnis itu, tampil juga Young Ki Lee, CEO Wonderwold Studio Inc Korea yang menyampaikan makalah apa sajakah yang perlu diperhatikan dalam menjalin suatu kerja sama OEM (Original Equipment Manufacturer) co-production, hingga menjadi produser dalam kerja sama lintas sektor dengan berbagai negara.(Mun/A-147)***
sumber : http://www.pikiran-rakyat.com/node/212635
Pilih Bahasa
Ad Info
-
Cat di dinding memang akan terasa monoton bila warnanya itu-itu saja apalagi pada kamar anak-anak biasanya mereka ingin gambar tokoh kart...
-
Berikut beberapa tips dan ide untuk membuat design undangan pernikahan yang terbaik untuk membantu anda dalam cetak undangan nikah ada ba...
-
image mug) bisa membuat sebuah hadiah atau pesta menjadi lebih fantastis. Meskipun Anda dapat saja membeli mug bergambar melalui banyak tok...
-
Industri kreatif saat ini telah menjadi salah satu sorotan dalam pembangunan di Indonesia. Dengan semakin meningkatnya sumber daya manusia,...
-
Pengalaman bekerja di perusahaan keramik menginspirasi Muhammad Sofwan mendirikan usaha pembuatan mug berbahan keramik. Beda dari produse...
-
Mungkin sebagian dari Anda belum mengetahui apa pengertian dari digital printing. Artikel ini menjelaskan secara umum tentang pengertian ...
-
Adu Karya Karakter Indonesia (sumber AKKI) Bertujuan mengembangkan kreativitas anak bangsa di 5 kota di Indonesia. Kementerian Pariwi...