Rabu, 17 Oktober 2012
Punya Inovasi Teknologi? Segera Daftarkan Paten
JAKARTA, KOMPAS.com – Apple dan Samsung sejak 2010 lalu sudah terlibat dalam perang paten, baik dari sisi desain dan software. Sengketa paten antara keduanya terjadi di 10 negara, yang akhirnya bisa merugikan pihak yang melanggar.
Steve Wozniak, salah seorang yang turut mendirikan Apple bersama Steve Jobs, mengatakan, paten merupakan hal penting dalam dunia teknologi. Ia menyarankan kepada siapa saja yang memiliki inovasi baru di bidang teknologi, agar mendaftarkannya kepada pihak berwenang.
“Ini adalah satu hal yang paling penting untuk mengamankan bisnis teknologi Anda,” kata Wozniak dalam jumpa pers pra seminar Innovation and Creativity di Jakarta, Senin (16/7/2012).
Paten bisa menjadi langkah strategis dalam bisnis teknologi di kemudian hari. Ini bisa jadi modal dalam penelitian dan pengembangan teknologi berikutnya.
Di sisi lain, paten teknologi juga bisa mendatangkan keuntungan finansial karena paten tersebut digunakan oleh pihak lain.
Di Indonesia sendiri, paten teknologi bisa didaftarkan di Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. Hingga saat ini situs web Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual, telah memuat 73.166 paten.
Sumber: Kompas.com
Pilih Bahasa
Ad Info
-
Cat di dinding memang akan terasa monoton bila warnanya itu-itu saja apalagi pada kamar anak-anak biasanya mereka ingin gambar tokoh kart...
-
Berikut beberapa tips dan ide untuk membuat design undangan pernikahan yang terbaik untuk membantu anda dalam cetak undangan nikah ada ba...
-
image mug) bisa membuat sebuah hadiah atau pesta menjadi lebih fantastis. Meskipun Anda dapat saja membeli mug bergambar melalui banyak tok...
-
Industri kreatif saat ini telah menjadi salah satu sorotan dalam pembangunan di Indonesia. Dengan semakin meningkatnya sumber daya manusia,...
-
Pengalaman bekerja di perusahaan keramik menginspirasi Muhammad Sofwan mendirikan usaha pembuatan mug berbahan keramik. Beda dari produse...
-
Mungkin sebagian dari Anda belum mengetahui apa pengertian dari digital printing. Artikel ini menjelaskan secara umum tentang pengertian ...
-
Adu Karya Karakter Indonesia (sumber AKKI) Bertujuan mengembangkan kreativitas anak bangsa di 5 kota di Indonesia. Kementerian Pariwi...